Contoh Surat Permohonan Bantuan Dana Gharim


Contoh Surat Permohonan Bantuan Dana Gharim yang benar

Surat permohonan bantuan dana Gharim dapat ditujukan kepada Bapak Kepala Baitul Mal untuk mendapatkan bantuan berupa dana  guna agar bisa melunasi hutang yang dimiliki oleh panitia pembangunan, dan pada kesempatan ini saya akan berbagi contoh surat permohonan bantuan dana gharim yang dialamatkan kepada bapak kepala baitul Mal.


Jeunib, 20 April  2019


Nomor :  18/PM/BM/IV/2019
Lamp   : Satu berkas
Hal       : Mohon Bantuan Dana Gharim


Kepada Yth
Bapak Kepala Baitul Mal Kabupaten Aceh Utara
Di-
        Tempat



Dengan segala hormat
Assalamu’alaikum Wr. Wb

1.  Dengan mengucapkan puji serta syukur kehadirat Allah SWT, pula rahmat dan sejahtera kepangkuan Alam Nabi Muhammad SAW, mudah-mudahan selalu diberikan kesehatan lahir dan bathin dalam menjalankan aktifitas sehari-hari, Amin…

2.      Kami atas nama Panitia Pembangunan Mesjid Madinatul Abrar Desa Jeunib Kecamatan Meurah Mulia Kabupaten Aceh Utara, sedang melakukan Proses Pembangunan Mesjid Madinatul Abrar yang terletak di Desa Jeunib.

3.      Dalam hal tersebut Panitia telah mengumpulkan dana dari swadaya  masyarakat dalam bentuk wakaf, sedekah, iuran wajib dan lain-lain untuk pembangunan yang telah berlalu, namun ada juga menyisakan Hutang pembelian Kaca Pinggang Atas Mesjid dan Kaca Kubbah, adapun jumlah hutang tersisa tersebut sejumlah kurang lebih Rp. 45.000.000,- (empat puluh lima juta rupiah), bon/fraktur hutang terlampir.

4.      Maka atas dasar itu lah kami mohon kepada Bapak untuk Memberikan Bantuan Dana Gharim untuk melunasi hutang  tersebut.

5.       Sebagai bahan pertimbangan Bapak, turut kami lampirkan sebagai berikut :
1.      Surat Rekomendasi dari Geuchik
2.      Surat Rekomendasi Camat 
3.      SK/Susunan Panitia Pembangunan Mesjid Madinatul Abrar

6.      Demikianlah surat permohonan ini kami buat dan kami sampaikan kepada bapak dengan harapan terkabul hendaknya, atas segenap perhatian Bapak kami hanturkan ribuan terima kasih.


Mengetahui
Geuchik Gampong Jeunib
Panitia Pembangunan Mesjid
Madinatul Abrar




Jailani
Ketua



Rusli
SEKRETARIS



Sulaiman



Tembusan :
1.       Camat Meurah Mulia
2.       Arsip




Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Contoh Surat Permohonan Bantuan Dana Gharim "